Buang air kecil setelah berhubungan seks merupakan hal yang wajib dilakukan, terlebih anatomi tubuh perempuan berbeda dengan pria.
Para perempuan, letak vagina dan anus dengan uretra sangat berdekatan, sehingga bakteri atau kuman lebih cepat menyebar dan pindah dari satu bagian tubuh ke bagian lainnya.
(Baca juga: Launching Produk Shampoo, Wardah Gandeng Mesty Ariotedjo Sebagai Brand Ambassador Baru)
Kita juga bisa menjaga kesehatan dan kebersihan vagina dengan membiasakan diri mengonsumsi makanan yang mengandung probiotik seperti tempe, yogurt, atau makanan fermentasi lainnya.
Probiotik sendiri diperlukan tubuh untuk menggantikan dan meningkatkan jumlah bakteri baik dalam tubuh.
Bakteri baik yang ditemukan dalam makanan fermentasi sama dengan bakteri baik yang ada di area vagina.
(Baca juga: Ingin Berat Badan Cepat Turun? Cukup Minum Air Putih dengan Cara Berikut)
Selain itu, tentu saja kita harus menjaga kebersihan dan kesehatan vagina dengan tidak membiarkan area vagina lembap.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR