NOVA.id - Penyakit kanker merupakan salah satu penyakit yang paling ditakuti oleh semua orang.
Salah satu pemicu kanker adalah pola hidup yang tidak sehat, contohnya kebiasaan mengonsumsi makanan yang banyak mengandung penyebab tumbuhnya sel kanker.
Banyak yang tidak menyangka jika salah satu makanan yang paling menjadi favorit semua orang ini juga bisa menjadi pemicu kanker.
Pada umumnya orang hanya menganggap gula sebagai pemicu diabetes.
(Baca juga : Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya
Lalu apakah itu benar?
Dilansir dari Kompas.com, Dikatakan jika ragi dengan kadar gula yang tinggi atau glukosa dalam jumlah yang banyak bisa mengoptimalkan protein serupa yang bermutasi pada tumor manusia hingga membuat sel kanker tumbuh lebih cepat.
Penelitian ini digagas oleh peneliti dari VIB, KU Leuven dan Vrije Universiteit Burssel.
(Baca juga : Wah, Ternyata Beberapa Hal yang Kita Percaya Seputar Kehamilan Ini Hanya Mitos! Simak Penjelasannya Ini)
Para peneliti yakni Johan Thevelein, Wim Versees, dan Veerle Janssens sudah melakukan penelitian hubungan antara gula dengan kanker sejak tahun 2008.
Ini dilakukan untuk mencoba dan lebih memahami apa yang disebut dengan efek Warburg.
Dimana efek tersebut merupakan sel tumor yang menghasilkan energi melalui pemecahan glukosa yang cepat atau tidak terlihat pada sel normal.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Winggi |
Editor | : | Amanda Hanaria |
KOMENTAR