NOVA.id - Banyak cara dilakukan oleh anak muda sekarang untuk eksistensi diri.
Ada yang menggunakan akun sosial media pribadinya seperti instagram, facebook ataupun twitter untuk menunjukkan popularitas.
Ada juga yang melakukan video blog atau lebih dikenal dengan vlog dan diunggah ke akun youtube miliknya.
Baca juga: Lama Menutupi Hubungan Asmaranya, Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara Akhirnya Unggah Foto Berdua
Saat ini, aksi vlog tak hanya dari kalangan masyarakat biasa saja, mulai dari kalangan artis, pejabat tinggi negara bahkan hingga presiden juga melakukan vlog agar dirinya semakin dikenali.
Namun, ternyata vlog tak hanya digemari oleh orang dewasa, namun juga telah mengarah ke lingkungan anak-anak termasuk balita.
Seperti yang dilakukan oleh anak dari pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Rafatar.
Baca juga: Seperti Sedang Berlibur di Tiongkok, Ini 5 Tepat Foto Kece di Istana Panda Taman Safari Indonesia
Dikutip dari Grid.ID, keluarga artis favorit itu punya YouTube channelnya sendiri untuk memperlihatkan keseharian mereka.
Kadang kamera dipegang Raffi, kadang juga dipegang Gigi.
Tapi yang kali ini spesial karena yang pegang kamera adalah Rafathar!
Baca juga: Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya
Sementara sang ayah sedang kerja di luar kota, Rafathar menemani Gigi yang sedang pemotretan.
Ketika mamanya sedang sibuk bersiap-siap untuk pemotretan, Rafathar yang mengambil alih kamera.
Video vlog ala Rafatar
Persis seperti ayahnya dalam menyapa para penonton, Rafathar juga berkata "Halo guys, halo guys!" tapi lebih terdengar seperti "Halo days!".
Setelah menyapa para penonton, Rafathar pun memanggil ibunya untuk memperlihatkan dirinya sedang nge-vlog.
Baca juga: Berjasa dalam Bidang Musik dan Amal, Ed Sheeran Dapatkan Ini dari Kerajaan Inggris, Salut!
"Mama Gigi.. Mama Gigi.. Mama.." kata Rafathar yang berhasil bikin banyak orang meleleh mendengarnya.
Dikutip dari Tribunstyle.com, Rafathar juga sudah bisa memperlihatkan suasana sekitar saat ia ngevlog.
Namun yang membedakan adalah putra semata wayang Nagita ini masih terdengar cadel saat berbicara.
Baca juga: Ingin Wujudkan Mimpi Bersepada Lintas Benua, Pria Asal Indonesia Justru Alami Hal Ini, Kasihan!
Kecadelannya tersebut justru membuat dirinya terdengar semakin menggemaskan.
Melihat gaya Rafathar saat ngevlog, komentar pun berdatangan.
Tak sedikit netter yang merasa gemas melihat aksi lucu bocah berusia dua tahun tersebut.
@aprilians9, "Puter berkali2 tetep lucu mbull."
@itsanggiehidayat, "ya allah nak.. makin pinter aj sih km rafathar.. smoga jd ank yg pinter, sehat selalu.. dan syg kluarga yah syg."
@ms.agita, "hahahaha lucu bgt kecil2 ngevlog."(*)
KOMENTAR