NOVA.id - Beragam minyak goreng kini telah dijual di pasaran dengan khasiat dan kandungan beragam.
Mulai dari minyak goreng mengandung omega 3 hingga minyak goreng non kolestrol.
Namun diantara beragam macam minyak tersebut, minyak kelapa merupakan salah satu minyak yang paling umum digunakan untuk berbagai keperluan usia.
Ini merupakan salah satu dari sedikit makanan yang bisa diklasifikasikan sebagai makanan super.
Kombinasi unik dari asam lemak dalam minyak kelapa dapat memberi efek positif pada kesehatan kita.
Seperti apa saja manfaat minyak kelapa? Dilansir dari laman Boldsky, berikut 6 manfaat menakjubkan dari hal ini.
Baca juga: Agar Wedang Buatan Kita Semakin Mantap, Simak Cara Mengolah Jahe Ini
1. Bagus Untuk Berat Badan
Minyak kelapa meningkatkan konsumsi energi dalam tubuh akibat trigliserida rantai menengah, sehingga membantu membakar kalori ekstra.
Asam lemak yang ada dalam minyak mengurangi nafsu makan, sehingga membantu mengurangi berat badan dengan memuaskan rasa lapar dan membuat Anda makan lebih sedikit.
Baca juga: Ssst… Ternyata Premix Jauh Lebih Mudah Digunakan untuk Bisnis Kuliner, Loh! Ini Dia Alasannya
2. Bisa Membunuh Bakteri Berbahaya
Hampir setengah dari asam lemak dalam minyak kelapa merupakan asam laurat.
Asam laurat baik membunuh bakteri, virus dan jamur.
Baca juga: Awas, Begini Akibatnya Jika Orang Tua Sering Memukul Anak Saat Salah, Dampaknya Terlihat Saat Dewasa
3. Membantu Membangun Otot
Trigliserida rantai menengah (MCT) dalam minyak kelapa bagus memberi energi dan membakar kalori tubuh kita.
MCT hadir dalam minyak kelapa sangat bagus untuk membangun otot di tubuh kita dengan menambahkan 3 sendok makan minyak kelapa ke protein.
4. Mencegah Penyakit Alzheimer
Sebuah penelitian baru-baru ini menemukan bahwa otak sebenarnya menciptakan insulin sendiri untuk memproses glukosa dan memberi kekuatan pada sel otak.
Minyak kelapa memiliki kemampuan menciptakan sumber energi alternatif untuk membantu memperbaiki fungsi otak pada penderita Alzheimer.
Baca juga: Ini Perawatan Rumahan yang Bisa Mengatasi Kulit Belang pada Wajah
5. Membantu Meningkatkan Memori
Trigliserida rantai menengah (MCT) yang ditemukan dalam minyak kelapa diketahui dapat memperbaiki masalah ingatan.
Mengkonsumsi minyak kelapa membantu mengingat kembali kenangan yang hilang, yang disebabkan oleh MCT yang diserap lebih mudah di tubuh.
Mereka bisa diakses di otak dan mampu memberi bahan bakar sel otak lebih efisien.
Baca juga: Teh Hijau Memang Punya Banyak Manfaat, Asal Kita Konsumsi di Waktu yang Tepat Ini
6. Menjaga Organ Tetap Sehat
Kehadiran MCT dan asam lemak dalam minyak kelapa membantu mencegah penyakit hati.
Itu karena zat ini mudah diubah menjadi energi saat mereka mencapai hati, sehingga mencegah akumulasi lemak.
Minyak kelapa juga membantu dalam mencegah batu ginjal dan penyakit kandung empedu.(*)
Source | : | www.boldsky.com |
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR