NOVA.id- Menyantap es di siang hari bisa menyegarkan tenggorokan.
Jika bosan dengan es kekinian, kita bisa putar balik dengan menyajikan es tradisional sebagai penutup makan siang.
Es dawet campur bisa menjadi solusi untuk menyejukkan siang hari kita.
(Baca juga: Duh! Aktor Terkenal Peraih Oscar Ini Diduga Lakukan Pelecehan Seksual Terhadap Mantan Pegawainya)
Untuk membuatnya tak perlu repot karena bahannya yang mudah didapat.
Berikut resep mudah untuk membuat es dawet campur untuk sajian segar di siang hari.
(Baca juga: Takut Pakai Obat yang Bikin Pedih? Tenang, Redakan Sakit Karena Sariawan dengan Obat Alami Ini Saja)
Bahan
200 gram cendol hijau
200 gram tape singkong, potong kotak
200 gram cincau hitam, potong kotak
(Baca juga: Tersebar Foto Ayu Ting Ting Fitting Gaun Pengantin, Netizen Tak Percaya!)
Bahan Bubur Sumsum
150 gram tepung beras
1/2 sendok teh garam
1.000 ml santan dari 1 butir kelapa
2 lembar daun pandan, buat simpul
(Baca juga: Belanja Produk Ritel Kekinian Hanya di Easy Shopping, Mudah dan Terpercaya!)
Bahan Gula Merah
250 ml air
300 gram gula merah, sisir halus
1/4 sendok teh garam
2 lembar daun pandan
2 buah nangka, potong kotak kecil
(Baca juga: Begini Tanda Jika Tubuh Kekurangan Cairan, Mulai dari Pusing Hingga Sulit BAB)
Kuah Santan
1.000 ml santan dari 1 butir kelapa
1 sendok teh garam
2 lembar daun pandan
(Baca juga: Ketangkep Basah Fitting di Rumah Ivan Gunawan, Begini Wujud Gaun Pengantin Ayu Ting Ting)
Pelengkap
400 gram es serut
(Baca juga: Bukan Mahkota, Barang Dapur Ini Menjadi Hadiah Pertama Meghan Markle dari Kerajaan Inggris)
Cara Membuat
1. Larutkan tepung beras dan garam dengan sebagian santan.
Aduk Rata.
2. Rebus sisa santan dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih.
Tuang larutan tepung beras.
Aduk sampai kental dan merletup –letup
3. Saus gula merah: rebus air, gula merah, daun pandan dan garam sampai gula larut, saring, sisihkan.
4. Kuah santan: rebus kuah santan sambil diaduk sampai mendidih.
5. Sajikan disusun dalam mangkok.
Tuang gula merah dan santan.
Tambahkan es serut.
(Baca juga: Sajian Cake Tape Singkong Gula Palem Akan Menambah Keharmonisan Akhir Pekan Kita, Coba deh Resepnya!)
Selain menyegarkan, es dawet campur ini juga sehat karena dibuat sendiri di dapur rumah kita.
Selamat mencoba! (*)
Artikel ini pernah tayang di laman Sajian Sedap dengan judul Usir Dahaga dengan Segelas Minuman Tradisional Super Segar, Es Dawet Campur)
KOMENTAR