Ketika merasa sangat cemas dan stres karena berbagai sebab, maka kita bisa merasa perut kembung.
Gangguan kecemasan ini akan menyebabkan ketidakstabilan hormon dalam tubuh yang memicu reaksi antara otak dan perut.
Terkadang penyebab stres bisa juga disertai dengan diare yang muncul secara tiba-tiba tanpa penyebab yang jelas.
(Baca juga: Menjadi Orang Terakhir yang Berkomunikasi dengan Sys NS, Ian Antono Ungkap Project Berdua, Apa Itu?)
Karena itu, bisa jadi stres atau kecemasan membuat perut kembung setiap pagi.
Misalnya ketika bangun pagi, kita sebenarnya dihantui kecemasan soal pekerjaan di kantor.
Tanpa disadari, kecemasan tersebut membuat kita kembung.
(Baca juga: Berjuta Kebaikan dalam Segelas Susu Gurih Tanpa Garam yang Wajib Kita Tahu)
Bagaimana cara mencegah perut kembung setiap pagi?
Perut kembung bisa dihindari dengan tidak mengonsumsi makanan yang cenderung menyebabkan perut kembung, seperti yang mengandung kadar karbohidrat yang sulit dicerna.
Diskusikan dengan dokter makanan yang baik untuk kita konsumsi jika mengalami perut kembung.
Penting untuk mengonsumsi makanan yang memenuhi kebutuhan nutrisi harian kita dalam kalori, vitamin, mineral, dll.
(Baca juga: Jangan Keliru! Ternyata Susu Tanpa Garam Jauh Lebih Sehat Loh, Ini Buktinya)
Disarankan untuk makan makanan yang mengandung karbohidrat yang lebih mudah dicerna seperti, pisang, anggur, nasi, selada, yogurt.
Hati-hati pada penderita intoleransi laktosa ketika makan makanan yang mengandung laktosa, seperti susu karena dapat menyebabkan kembung.
Selain itu, pastikan kita tidak makan terlalu larut di malam hari.
(Baca juga: Aktor Pemeran Tinky Winky di Acara Teletubbies Meninggal Dunia di Usia 52 Tahun)
Pastikan kita sudah makan kira-kira tiga jam sebelum tidur.
Selain itu, disarankan untuk tidak makan malam dengan porsi yang berlebihan supaya tak kembung di pagi hari.(*)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR