Dengan melakukan aktivitas ini selama hamil, bisa meningkatkan perkembangan otak bayi yang belum lahir.
Hal ini diungkapkan sebuah studi tahun 2013 oleh para periset di Universitas Montreal.
Olahraga yang teratur juga bisa membantu kesehatan psikologis kita.
Hak ini bisa mengurangi rasa cemas dan kelelahan selama masa kehamilan, kata Seng Shay Way, spesialis kebidanan dan kandungan, dan seorang konsultan di Raffles Fertility and Women's Center.
Perlu diperhatikan, kita harus menghindari olahraga yang terlalu berat seperti judo dan kickboxing serta latihan yang berisiko jatuh seperti bersepeda dan naik gunung.
Bila kita ragu menjalankan sebuah aktivitas fisik sebaiknya konsultasikan pada dokter.
(Baca juga: Tak Tahan dengan Jerawat yang Menempel di Punggung? Yuk, Coba Gunakan Ramuan Alami Ini)
2. Dapatkan sinar matahari
Memang sinar matahari diketahui bisa berbahaya bagi kesehatan kulit.
Namun kekurangan vitamin D dari sinar matahari selama kehamilan bisa mempengaruhi perkembangan otak dan motorik bayi, kata sebuah studi di Spanyol tahun 2012 yang diterbitkan dalam jurnal Pediatrics.
Para periset menemukan bahwa ibu hamil dengan defisiensi vitamin D selama kehamilan memiliki IQ dan keterampilan motorik yang lebih rendah, dibandingkan ibu yang memiliki cukup vitamin dari sinar matahari.
Dewan Promosi Kesehatan merekomendasikan agar ibu hamil mendapatkan vitamin D sebanyak 10mcg setiap hari.
KOMENTAR