NOVA.id - Dalam rangka meningkatkan kemajuan di bidang teknologi dan transportasi, pemerintah Indonesia terus berusaha semaksimal mungkin dalam menyelesaikan beragam proyek jangka pendek maupun panjang.
Salah satu proyek transportasi yang sangat ditunggu-tunggu masyarakat kehadirannya adalah Mass Rapid Transit atau lebih dikenal dengan kereta MRT.
Meskipun, saat ini proyek MRT masih terus berjalan, namun ternyata dua belas kereta Mass Rapid Transit ( MRT) telah tiba di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Rabu (4/4) pagi.
Dilansir dari Kompas.com, keenam belas kereta tersebut merupakan kereta baru yang diproduksi oleh perusahaan kereta api asal Jepang, Nippon Sharyo.
Baca juga: Ahok Resmi Bercerai dengan Veronica Tan, Begini Nasib Kedua Anak Mereka
Sekretaris Korporat PT MRT Jakarta Tubagus Hikmatyllah mengatakan, sebanyak 12 kereta akan segera dikirim ke Depo MRT di Lebak Bulus, Jakarta Selatan.
"Proses pengiriman akan berlangsung hingga 8 April 2018 sejak pukul 22.00 WIB hingga pukul 05.00 WIB untuk mengurangi dampak kepadatan lalu lintas yang ditimbulkan," kata Hikmat.
Hikmat menambahkan, pihaknya juga telah melakukan sejumlah uji coba dan simulasi pengiriman sejak Februari 2018 lalu.
Kereta-kereta itu nantinya akan diangkut menggunakan multi-axle trailer.
Baca juga: Outfit ke Kantor Tak Harus Kaku, Yuk Kombinasikan dengan Paduan Busana Bernuansa Musim Semi
Berdasarkan pantauan Kompas.com di Dermaga 102 Pelabuhan Tanjung Priok, kereta tersebut masih dalam proses unloading dari kapal.
Seorang petugas memperkirakan, kereta baru bisa keluar dari kapal pada sore hari.
Hikmat menuturkan, 12 kereta itu akan disusun menjadi dua rangkaian yang terdiri dari enam kereta.
Nantinya akan ada total 16 rangkaian kereta yang didatangkan dari Jepang.
Artinya, akan ada 96 gerbong kereta yang didatangkan oleh PT MRT Jakarta.
"Ditargetkan pada akhir Oktober seluruh 16 set rangkaian kereta MRT Jakarta akan tiba di Jakarta dan disiapkan untuk mengikuti rangkaian proses trial run," kata Hikmat.
Dari 16 rangkaian kereta yang akan didatangkan, hanya 14 rangkaian yang dioperasikan sementara dua rangkaian akan dijadikan cadangan.
Baca juga: Ternyata Inilah Sosok Inspirasi Film ‘Terbang Menembus Langit’
Hikmat mengatakan, MRT Jakarta akan mempunyai rentang waktu kedatangan (headway) selama lima menit.
"MRT Jakarta akan beroperasi pada pukul 05.00 hingga 24.00 WIB dengan rentang waktu antar kereta lima menit pada jam sibuk," katanya.
Ardito Ramadhan / Kompas.com
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR