Selain itu, Lacoco Cosvie juga berupaya untuk menjaga dan melindungi alam secara optimal, salah satunya dengan berkomitmen bekerjasama dengan organisasi nirlama dalam konservasi lingkungan dan yayasan penderita kanker.
Dengan membawa misi Elegant for Everyone, Lacoco Cosvie berharap bisa terus berinovasi dan menjadi yang terbaik agar dapat selalu memenuhi kebutuhan konsumen.
“Penciptaan produk-produk berkualitas dari alam dengan pembelian yang beretika dari supplier, perdagangan yang jujur, dan mendukung konservasi lingkungan yang berkelanjutan,” tutur Anugrah Pakerti selaku Chief Excecutive Officer dari PT Avo Innovation and Technology.
Pada acara grand launching tersebut, Lacoco Cosvie memperkenalkan delapan produk unggulan yang memiliki manfaat untuk menjaga kesehatan dan kecantikan perempuan.
(Baca juga: Duh, Bibir yang Kering Bikin Tak Pede, Sebaiknya Atasi dengan Perawatan Berikut Ini)
Kedelapan produk tersebut adalah Aloe Vera Soothing Mist, Ultimate Golden Swallow Facial Foam, Intensive Treatment Eye Serum, Hydrating Divine Essence, Amazonian Charcoal Glow Mask, Watermelon Glow Mask, Bust Fit Concentrate Serum, dan CosVie Woman Hygiene Treatment Essence.
Kesemua produk tersebut telah tersertifikasi keamanannya oleh BPOM.
(Baca juga: Yuk, Hemat Energi! Ini 5 Daftar Peralatan Rumah Tangga yang Paling Boros Listrik!)
Lacoco Cosvie secara eksklusif akan di distribusikan oleh PT Natural Nusantara di seluruh kota di Indonesia.
“Kami ingin memberikan perawatan lengkap bagi perempuan sesuai misi kami yakni memberikan produk perawatan elegan terbaik untuk semua orang. Kami percaya bahwa mendapatkan perawatan yang terbaik adalah hak setiap orang,” ujar Anugrah.
Lacoco Cosvie percaya bahwa mendapat produk kecantikan natural yang elegan adalah hak setiap perempuan.
(Baca juga: Selain Enak dan Segar, Tomat Punya Segudang Manfaat untuk Tubuh loh!)
Melalui penelitian dan eksperimen yang telah dilakukan, Lacoco Cosvie berupaya selalu menghadirkan produk terbaik untuk kebutuhan perempuan masa kini. (*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR