Cincin pertunangan Pangeran Harry dan Meghan Markle
Pangeran Harry dan Meghan mengumumkan pernikahan mereka pada tanggal 27 November tahun lalu.
Semua orang tertuju pada cincin pertunangan yang didesain langsung oleh Pangeran Harry.
Dalam wawancara dengan BBC, Pangeran Harry menjelaskan bahwa ia memberikan Markle cincin emas kuning yang merupakan warna favorit Markle.
"Cincin itu emas kuning yang merupakan warna favorit Markle, dan batu utama berasal dari Botswana dan berlian kecil di kedua sisinya berasal dari koleksi perhiasan ibuku (Putri Diana)," ujarnya.
Menurut Daily Mail undangan ini diproduksi oleh Barnard & Wostwood.
Detail undangan ini tidak berbeda jauh dengan undangan Pangeran William dan Kate, dicetak pada kartu berwarna putih tebal, berukuran 8x6 inchi dan memiliki cap Ratu berwarna emas dengan tinta teks berwarna hitam.
Sekitar 600 tamu diundang dalam pernikahan Pangeran Harry dan Meghan.
4. Upacara Pernikahan
historyfangirl.com
Tempat upacara pernikahan
Upacara pernikahan ini akan berlangsung di Kapel St. George di Kastil Windsor.
Sumpah pernikahan akan diresmikan oleh Uskup Agung Camterbury Justin Welby.
Meghan dan Harry juga berencana untuk mengizinkan masyarakat ikut merasakan hari perayaan mereka, jadi kemungkinan upacara akan disiarkan di televisi.
Selain itu ada 2.640 anggota masyarakat yang akan diundang dalam pesta pernikahan yang diadakan di Istana Windsor.
5. Gaun Pengantin
Meghan Markle akan menggunakan dua gaun dalam pernikahannya, satu gaun akan dipakai saat upacara, dan satu yang lainnya akan dikenakan saat resepsi.
Sebelumnya Markle yang diwawancara Glamour sempat mengatakan bahwa ia menginginkan gaun yang berbeda.
"Klasik dan sederhana adalah nama permainan, mungkin dengan sentuhan modern. Saya pribadi lebih suka gaun pengantin yang aneh atau romantis," ujarnya.
Namun belum diketahui seperti apa gaun yang akan dikenakan oleh sang pengantin, karena desainer untuk gaun pengantin harus bekerjasama dengan Istana Kensington untuk merahasiakan hal ini hingga acara dilaksanakan.
6. Bouquet
Masih belum diketahui seperti apa detail dari buket bunga yang akan dibawa oleh Meghan.
Tapi sebagai tradisi kerajaan, buket bunga tetap menggunakan myrtle dan semak cemara.
Bunga tambahan lainnya adalah mawar putih, peony yang dirancang oleh florist asal Belgia, Philippa Craddock.
Bunga-bunga ini akan disumbangkan untuk amal setelah perayaan pernikahan usai.
7. Bridesmaids dan page boys
Meskipun belum secara resmi diumumkan, kemungkinan besar Pangeran George dan Putri Charlotte yang akan menjadi pengiring pengantin.
8. Kue Pengantin
Kue pernikahan kerajaan biasanya tersusun dengan buah-buahan, namun tidak dengan pernikahan Harry dan Meghan.
Mereka menginginkan kue lemon elderflower yang dibuat oleh seorang koki kue yang dibesarkan di California Claire Ptak. (*)
KOMENTAR