NOVA.id- Selain menjaga hawa nafsu dan terus meningkatkan amal ibadah saat menjalankan puasa di bulan suci ramadan, kesehatan tubuh juga perlu diperhatikan.
Salah satunya dengan menjalani olahraga secara rutin.
Tapi sayangnya, kegiatan ini justru banyak dihindari oleh sebagian orang karena takut merasa haus dan lelah.
(Baca juga: Daftar Buah-buahan yang Baik dan Tidak Baik Dikonsumsi Saat Puasa)
Padahal menurut ahli kebugaran Ori Hofmekler, olahraga selama berpuasa bisa mendorong tubuh untuk melakukan pembakaran lemak yang selama ini mengendap di beberapa area di tubuh, melansir Halodoc.com.
Tak hanya itu, ahli tersebut juga mengatakan melakukan olahraga saat berpuasa juga dapat membuat kerja otot lebih maksimal dan terbangun ketahanannya.
Dan yang lebih mengejutkan lagi, olahraga ketika puasa bukan hanya menurunkan berat badan tapi juga akan menurunkan kadar lemak dalam tubuh.
(Baca juga: Tak Banyak yang Tahu, Begini Masa Lalu Meghan Markle Sebelum Bertemu dengan Pangeran Harry)
Lalu kapan waktu tepat berolahraga saat berpuasa?
Jika biasanya olahraga dilakukan 150 menit per minggu untuk latihan intensitas sedang atau selama 75 menit dalam interval per satu minggu untuk olahraga berat, cobalah untuk menguranginya saat momen puasa ini.
Cukup lakukan 1 jam sebelum berbuka puasa dengan intensitas sedang cenderung ringan.
Sementara untuk jenis latihan, sebaiknya lakukan aktivitas sederhana dan mudah tanpa harus menyita waktu kita seperti olahraga berikut ini.
(Baca juga: Selain Jokowi, Ternyata Akun Sosmed Donald Trump Pernah Salah Unggah)
KOMENTAR