NOVA.id - Terkadang memiliki rekan kerja yang tertutup dan tidak ekspresif cukup menyulitkan.
Namun, bukan berarti hal tersebut membuat kontribusi mereka menjadi nihil.
Menurut Psikolog Carl Jung, dalam studi psikologi yang mengembangkan konsep kepribadian introvert dan ekstrovert menemukan fakta yang menarik.
(Baca juga: Percaya Nggak, Ternyata Pemilik Zodiak Ini Mandiri dan Tangguh!)
Melansir dalam Inc-asean.com, para introvert memerlukan energi yang besar untuk melakukan interaksi sosial.
Mereka lebih menyukai dan menghargai waktu ketika sendirian.
Meski pendiam dan kurang ekspresif, para introvert dapat memiliki pemikiran yang lebih tajam dari para ekstrovert.
(Baca juga: Hilangkan Ketiak Hitam dengan 4 Bahan Alami Ini, Langsung Kinclong!)
Sebagai rekan kerja, beberapa cara bisa dilakukan untuk membantu mengoptimalkan kinerja para introvert berikut.
Introvert memerlukan ruang untuk dirinya sendiri tanpa orang lain agar dapat bertahan hidup.
Dr. Gia Sison menyarankan agar para pemimpin perusahaan menghormati kebutuhan para introvert akan ruang dan waktu untuk menyendiri.
"Menekan mereka untuk bersosialisasi tidak akan membantu mereka tumbuh," saran Dr. Sison.
Sebaliknya, ketika berada dalam kondisi nyaman tanpa banyak orang lain yang mengganggu, para introvert dapat berpikir kreatif dan strategis.
Mereka akan lebih fokus dan secara intens menyelesaikan pekerjaan perusahaan.
(Baca juga: Wah, 3 Zodiak Ini Terkenal Kreatif Banget, Cocok Jadi Artis?)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | inc-asean.com |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR