NOVA.id - Bagi Sahabat NOVA yang lahir di tahun 90-an, pasti tak asing dengan sinetron Si Dul Anak Sekolahan.
Cerita keluarga Si Dul memang cukup digemari oleh masyarakat Indonesia, mengingat konsep cerita yang disuguhkan sangat relate dengan kehidupan sehari-hari.
Waduh! Benarkah Konsumsi Donat Bisa Picu Depresi? Ini Kata Ahlinya
Pertama kali diproduksi tahun 1992, cerita keluarga Si Dul pun akan kembali diproduksi di tahun ini.
Tak lagi memproduksi Si Dul dalam sebuah sinetron, rupanya Rano Karno memiliki alasan tersendiri mengapa akhirnya ia memilih membuat film.
Wah! Tahun 2008 Nadine Chandrawinata Pernah Pakai Gaun Pengantin Ibunya
"Akhirnya bikin film karena Mak Nyak (Aminah Cendrakasih) ini kan sudah lumpuh, kena glukoma. Jadi, enggak mungkin beliau bisa bergerak. Nah, kalau dibuat sinetron kan pasti membutuhkan waktu yang lama, sehingga tidak memungkinkan Mak Nyak untuk ikut dengan kondisi seperti itu,"
"Jadi, akhirnya kita memutuskan membuat film, sekaligus memberi jawaban sebenarnya Si Dul ini nantinya dengan siapa, kemudian bagaimana kabar Zaenab dan Sarah, begitu," ujar Rano Karno saat bertandang ke kantor NOVA.id di Kebon Jeruk, Selasa (10/7).
Lakukan 5 Tips Ini agar Kulit Tetap Cantik Saat Perjalanan Jauh
Sebagai sutradara, Rano pun menjelaskan bahwa tidak akan pernah menggantikan peran para pemain Si Dul Anak Sekolahan, meskipun mereka sedang sakit atau sudah meninggal.
Semua pemain yang terlibat dalam film ini masih tetap sama seperti sinetron Si Dul yang tayang pada tahun 1992.
Zaskia Adya Mecca Sebut Putra Bungsunya Bayi Koala, Kenapa ya?
"Para pemain Si Dul enggak akan pernah saya ganti. Seperti contoh, Mak Nyak kan lagi sakit, bisa saja saya ganti karakter atau pemainnya yang bisa memerankan seorang ibu. Tapi ya saya enggak mau seperti itu,"
"Seperti saat babeh (Benyamin Sueb) meninggal dunia, saya ceritakan bahwa babeh meninggal, enggak saya ganti dengan tokoh yang baru. Karena yang saya ceritakan kan keluarga Si Dul,"
"Jadi, saya menceritakan sebuah keluarga dengan keharmonisannya, dengan permasalahannya, seperti itu," ungkap Rano Karno.
Curahan Kesedihan Istri Penyelam yang Tewas saat Selamatkan Tim Sepak Bola Thailand
Film Si Dul ini dijadwalkan tayang di bioskop pada tanggal 2 Agustus 2018.
Hmmm, penasaran enggak sih sama nasib Sarah dan Zaenab? (*)
Penulis | : | Laili Ira Maslakhah |
Editor | : | Laili Ira Maslakhah |
KOMENTAR