NOVA.id - Bagi pecinta seafood khususnya kerang memiliki beragam variasi hidangan yang bisa dinikmati bersama keluarga.
Jika anggota keluarga memang menyukai kerang, tak ada salahnya jika Sahabat NOVA memasak dan menyajikan sajian kerang yang super nikmat sebagai santapan makan malam kali ini.
Sajian lezat berbahan dasar kerang bisa kita nikmati salah satunya dengan membuat hidangan bernama kerang bumbu pindang.
Bumbunya yang khas dan dipadu dengan hewan laut ini, tentu menambah nafsu makan di malam hari ini bersama keluarga.
Baca juga: Ngeri, Merasa Ada yang Merayap di Hidung, Hewan Ini Ditemukan Hidup di Kepala
Tertarik untuk mencobanya? Berikut ini resep selengkapnya.
Bahan:
300 g kerang hijau, rebus
3 sdt air jeruk nipis
3 bh cabai rawit merah, memarkan
1 btg serai, memarkan
1 cm jahe, iris
3 lbr daun jeruk, buang tulang
½ sdm kecap manis
2 sdt garam
1 sdt gula pasir
1 btg daun bawang, potong serong
1 l air
Bumbu Tumbuk Kasar :
3 siung bawang putih, bakar
5 bh bawang merah, bakar
2 cm kunyit, bakar
Baca juga: Ini Janji Pangeran William untuk Putri Diana yang Tak Pernah Bisa Ia Tepati
Cara Membuat:
1. Lumuri kerang hijau dengan air jeruk nipis. Diamkan 15 menit.
2. Rebus bumbu tumbuk kasar, cabai rawit merah, serai, jahe, dan daun jeruk sampai mendidih.
Penulis | : | Healza Kurnia |
Editor | : | Healza Kurnia |
KOMENTAR