Telur itu bisa berada di dalam tubuh kemungkinan karena anak tersebut mengkonsumsi buah atau sayuran yang tidak dicuci atau daging babi yang dimasak tidak matang.
Setelah menjalani perawatan dan membunuh telur tersebut, kini kondisi gadis yang tak ingin disebutkan namanya itu telah berangsur pulih dan bisa berjalan lagi.
Neurocysticercosis merupakan infestasi parasit yang disebabkan kista larva dari cacing pita.
(Baca juga: Berusia 1 Minggu, Begini Gaya Anak Vicky Shu saat Pakai Baju Adat Jawa)
Kista dapat masuk ke otak dan menyebabkan kejang serta mengancam jiwa.
Mereka yang mengalami kondisi ini mungkin karena makan daging babi yang kurang matang, atau tidak mencuci tangan dengan benar setelah dari toilet.
Mencuci tangan dengan benar bisa mencegah penyakit ini terjadi. (*)
Source | : | Dailymail.co.uk |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR