NOVA.id – Punya bentuk bibir tebal dan lebar serta menonjol ke depan yang biasa disebut ‘dower’, bukan berarti kita tidak bisa tampil cantik, kok!
Selain itu, kini bibir tebal yang terkesan penuh justru dianggap seksi dan menarik. Sehingga, tak jarang juga banyak yang melakukan filler bibir demi mendapat bibir seksi.
Sebut saja diantaranya Angelina Jolie, Kim Kardashian, Kylie Jenner, Kris Jenner, dan masih banyak artis terkenal lainnya.
Selama kita tidak salah menerapkan tips aplikasi lipstik untuk si bibir tebal, kesempurnaan penampilan tetap dapat dihadirkan di bagian wajah Sahabat Nova loh.
Kuncinya, percaya diri dan jangan sampai keliru menerapkan teknik pemakaian lipstik untuk si bibir tebal.
Puri Indah Sari, makeup artist profesional, berbagai saran tips aplikasi lipstik untuk si bibir tebal yang dapat kita tiru. Ini dia!
Baca juga: Tampil Berani dengan Bibir Tanpa Filler Ala Kylie Jenner, Ini Caranya
Efek lipstik glossy yang mengilap akan membuat bibir terlihat semakin tebal dan penuh.
Selain itu, lipstik jenis glossy juga memberi kesan bibir lebih menonjol jika kilau aplikasinya terkena cahaya lampu ruangan atau matahari.
Jadi, lipstik jenis matte menjadi pilihan tepat yang memberi ilusi bentuk bibir lebih proporsional.
Baca juga: Wah! Ternyata Pilihan Warna Lipstik Bisa Tunjukkan Kepribadian Kita
Sahabat Nova menyukai warna lipstik nude atau pink pucat? Sebaiknya dipikirkan kembali.
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
KOMENTAR