NOVA.id – Pameran pernikahan terbesar di Kota Bekasi akan kembali digelar.
Bekasi Wedding Exhibition yang digagas oleh jakarta Event Enterprise kembali diselenggarakan untuk ke-5 kalinya, untuk menjembatani para calon pengantin dengan para pelaku industri kreatif pernikahan, khususnya di Bekasi.
Bertempat di ballroom terbesar di Kota Bekasi, Grand Galaxy Convention Hjall, 5th Bekasi Wedding Exhibition akan digelar selama 3 hari, mulai tanggal 3-5 Agustus 2018.
(Baca juga: Cantiknya Tenun Sumba Bisa Kita Pakai dalam Segala Acara, loh!)
Lebih dari 60 vendor wedding akan menampilkan beragam dekorasi pernikahan, ratusan gaun pengantin, menu katering terbaru, koleksi wedding ring, konsep unik pre-wedding photography, serta semua yang berkaitan dengan pernikahan.
Para calon pengantin juga mendapatkan kesempatan memenangkan doorprize harian untuk honeymoon ke Bali, Lombok, dan pulo Cinta Gorontalo jika bertransaksi di acara ini.
Selain itu, juga mendapatkan kesempatan memenangkan grandprize honeymoon ke Maldives, destinasi honeymoon yang menjadi impian setiap pasangan baru.
(Baca juga: Sering Miskom dan Ego, Yuk, Atasi Masalah Bagi Peran dengan Cara Ini!)
Penulis | : | Dionysia Mayang Rintani |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR