NOVA.id - Ternyata seorang perempuan selama masa menstruasi akan mendapatkan kenaikan berat badan hingga 2,2 kg.
Lauren Streicher, MD profesor klinis kebidanan dan ginelogi di Nortwestern University Feinberg School of Medicine mengatakan hal tersebut.
Tetapi sebenarnya peningkatan tersebut terjadi karena adanya berat air yang terjadi sementara.
(Baca juga: Pulang Haji, Pakaian Nia Ramadhani Jadi Sorotan, Kenapa ya?)
"Anda menyimpan banyak cairan ketika menstruasi datang, dan kemudian berat badan akan hilang setelahnya," ungkap Lauren.
Tetapi ada beberapa hal yang mungkin menjadi faktor bertambahnya berat badan selama menstruasi.
1. Hormon
Puncak hormon ekstrogen perempuan akan ada pada akhir siklus menstruasi kita.
Hal ini menyebabkan tubuh menyimpan cairan dan membuat kita merasa kembung dan memberikan tambahan berat badan.
Hormon progesteron juga berperan dalam penambahan berat badan.
(Baca juga: Sumbang Lombok, Kaus Jonatan Christie Ini Terlelang dengan Harga Fantastis!)
2. Ngidam
Keinginan untuk makan makanan yang penuh dengan karbohidrat dan sesuatu yang asin atau manis akan meningkatkan berat badan kita.
Sebaiknya ganti keinginan tersebut dengan mencari makanan yang cukup sehat seperti yogurt.
(Baca juga: Lakukan Operasi Angkat Bokong agar Cantik, Perempuan Ini Meninggal Dunia)
3. Tidak olahraga
Saat tubuh terasa malas, kembung dan lelah mungkin kita tak akan mau beranjak, apalagi berolahraga.
Berkeringat akan membantu kita mengurangi berat air dalam tubuh, dan menekan kram.
Jadi cobalah untuk berolahraga meskipun saat menstruasi.
(Baca juga: Mirip Putri Diana, Meghan Markle Kenakan Gaun Tuxedo di Atas Lutut)
4. Kafein
Terlalu banyak konsumsi kafein pada saat menstuasi membuat kita mengalami kembung dan tidak nyaman.
(Baca juga: Unggah Foto Bersama, Inikah Saudara Kembar dari Princess Syahrini?)
Jadi hindarilah beberapa hal tersebut agar kita tak mengalami peningkatan berat badan selama masa menstruasi. (*)
Source | : | Womenhealthmag |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR