NOVA.id - Beberapa waktu yang lalu, Luna Maya mengungkapkan tanda hubungannya dengan Reino Barack telah berakhir.
Dalam instagram perempuan berusia 35 tahun ini mengunggah foto dan ungkapan yang menyiratkan hubungan mereka telah putus.
Kini, giliran Reino mengungkapkan putusnya hubungan keduanya yang telah terjalin selama 5 tahun ini.
Baca Juga : Dikira Hantu Sephia, Ternyata Ini Sosok Perempuan yang Viral di Konser Sheila On 7
Ditemui dalam sebuah acara di kawasan BSD, Tangerang Selatan, Minggu (16/09) oleh kompas.com Reino mengungkapkan hubungannya dengan Luna Maya telah berakhir.
"Enggak, sudah (putus). Ya beberapa bulan (lalu) lah," kata Reino.
Saat ditanya alasan mengapa keduanya memilih putus, Reino tak mau menjelaskannya lebih jauh.
Baca Juga : Wah, Jokowi Berikan Pesan Spesial untuk Anak Soimah! Ada Apa ya?
Source | : | Kompas.com,Instagram |
Penulis | : | Hinggar |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR