NOVA.id – Sahabat Nova sering berpergian ke suatu tempat? Atau berlibur ke tempat yang sudah menjadi incaran sejak dulu? Lalu, apa yang sering dibawa?
Ya, kebanyakan orang pasti akan menjawab pakaian secukupnya, passport dan dokumen berharga lainnya, uang, smartphone, dan mungkin peralatan kecantikan mulai dari alat make-up hingga catokan rambut.
(Baca juga: Anggun C Sasmi Unggah Foto Pernikahannya, Kebaya yang Dipakai Simpel & Elegan)
Namun, terbersitkah untuk membawa bola tenis ketika ingin liburan? Mungkin, sebagian besar akan menjawab “tidak”.
Ternyata, membawa bola tenis ketika ingin liburan itu disarankan lho, Sahabat Nova!
Seperti yang Nova.id lansir dari Apartment Therapy, bola tenis dapat berfungsi meregangkan otot tubuh selama perjalanan, terlebih untuk penerbangan jarak jauh.
Pada umumnya, ketika orang sedang melakukan penerbangan jarak jauh atau melakukan perjalanan darat yang cukup lama, tubuh akan terasa sakit di bagian tertentu.
Bahkan, perjalanan panjang ini bisa menyebabkan kaki menjadi bengkak dan bisa terjadi pembekuan darah.
Hal tersebut pula yang menjadi alasan mengapa kita sebaiknya membawa bola tenis ketika ingin liburan.
(Baca juga: Ekstotisme Pantai Kuala Cut yang Jadi Surga Baru Para Surfer, Plesir yuk!)
Rilis Inclusivision Project, Honda Beri Wadah Teman Color Blind Ekspresikan Diri
KOMENTAR