NOVA.id - Tawa almarhum komedian Olga Syahputra hingga kini begitu dirindukan oleh masyarakat.
Tak hanya kemampuannya mengocok perut, jiwa sosial Olga Syahputra yang kerap membantu sesama dan anak yatim membuat kakak Billy ini begitu dicintai hingga akhir hayatnya.
Meninggal di usia muda 32 tahun pada 27 Maret 2015 silam, Olga Syahputra sempat mengunggah 2 foto ini di laman Instagram pribadinya yang salah satunya terasa spesial.
Baca Juga : Hadiri Pemakaman Ibunda, Penampilan Cetar Roro Fitria Jadi Sorotan
Unggahan pertamanya pada 17 Februari 2014 silam terlihat Olga Syahputra memamerkan uang dolar Singapura dan beberapa aksesori antik miliknya.
Lihat postingan ini di Instagram
Namun, unggahan kedua terasa begitu spesia.
Pasalnya, pada unggahan kedua tanggal 24 Februari 2014, Olga Syahputra memajang foto selfienya bersama kedua sahabat, Jessica Iskandar dan Luna Maya.
Baca Juga : Sinden Cantik Gandeng Sule Akui Hanya Kakak - Adik, Benarkah?
Diketahui, Olga Syahputra dan Luna Maya serta Raffi Ahmad adalah 3 sekawan yang sukses membawakan program acara Dahsyat.
Sedangkan Jessica Iskandar yang turut bermain di sketsa Pesbuker bahkan kerap dikabarkan menjalin kedekatan dengan Olga Syahputra.
Dalam potret tersebut, tampak Luna Maya bersandar pada bahu Olga Syahputra sembari keduanya tersenyum.
Baca Juga : Akui Clift Sangra Perintahkan Bunuh Ratu Horror, 3 ART Ini Saksi Kunci Kematian Suzzanna?
Berbeda halnya dengan ekspresi wajah Jessica Iskandar yang datar.
Unggahan ini kerap dibanjiri komentar kerinduan warganet atas almarhum Olga Syahputra.
"Tidak ada yg bisa menggantikan sosok km kk, cuman candaan km yg bisa membuat tertawa lepas, tidak ada yg bisa seperti km????????," tukas @ichachx.
"Pagi ini kangen kamu kak ????????????????," ujar @sizkha28.
Baca Juga : Jadi Tersangka Suap, Keseharian Penampilan Bupati Bekasi Bersahaja
"Rindu sma kak olga dan acara2 lawakan kak olga. Setiap liat youtube pasti nangis ???????????? skrg kaka udh ga ngerasain sakit lagi. Al fatihah," doa @kiki_indrianti.
Perjalanan hidup Olga Syahputra dari nol hingga menjadi pembawa acara dan komedian kondang yang penuh perjuangan dan air mata kerap menjadi sumber inspirasi.
Karirnya yang tengah naik daun saat itu tiba-tiba terganjal penyakit radang selaput otak yang membuatnya harus dirawat intensif di Rumah Sakit Mount Elizabeth, Singapura.
Baca Juga : Bertemu Nenek 98 Tahun, Pangeran Harry Langgar Aturan dengan Menciumnya
Anak sulung dari pasangan Nur Rahman dan Nurshida ini sejak remaja telah menjadi tulang punggung keluarga.
Seolah firasat ajalnya tak lama lagi, Billy yang semula sebagai manajernya turut ditarik Olga Syahputra terjun ke dunia hiburan.
Sahabat NOVA, ternyata hingga kini masih banyak yang merindukan sosok Olga Syahputra dengan tawanya yang khas, bikin haru!(*)
Source | : | Instagram,tribunnew.com |
Penulis | : | Tiur Kartikawati Renata Sari |
Editor | : | Dionysia Mayang Rintani |
KOMENTAR