NOVA.id – Kasus terkait pembunuhan satu keluarga di Bekasi masih menjadi misteri.
Pada hari ini, dikutip oleh NOVA.id dari Kompas.com saat menghubungi Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono, dikatakan bahwa pihaknya telah mengamankan seorang pria terkait kasus pembunuhan tersebut.
“Ya (diamankan seorang pria),” kata Argo saat dihubungi oleh Kompas.com pada hari ini.
Baca Juga : Bukan Putri Diana atau Camilla, Pangeran Charles Pernah Ditolak Saat Melamar Perempuan Ini
Ia membenarkan bahwa pria yang sedang diamankan itu berinisial HS.
Argos sendiri belum memastikan adakah keterkaitan antara pria tersebut dengan pembunuhan satu keluarga di bekasi sebab pria berinisial HS tersebut masih dalam pemeriksaan.
“Sedang diperiksa secara intensif,” ujar Argo.
Baca Juga : Podomoro Park Bandung, Kenyamanan Hunian dalam Kemewahan Resort
Rincian lokasi dan waktu pria tersebut saat diamankan belum diketahui sebab Argo enggan untuk menyampaikannya.
Sebelumnya, meninggalnya satu keluarga di Bekasi ini ditemukan pada Selasa pagi (13/11) di rumah mereka, Jalan Bojong Nangka II, Kelurahan Jatirahayu, Kecamatan Pondok Melati, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Saat ditemukan, Diperum Naninggolan (38) bersama sang isrti, Maya Boru Ambarita (37) berada di ruang televisi di rumahnya dalam keadaan tak bernyawa.
Baca Juga : Yuk, Rapikan Lemari agar Tak Pusing Pilih Pakaian di Pagi Hari
Sedang kedua anaknya, ditemukan meninggal di kamar tidur diduga akibat kehabisan oksigen.
Kapolres Metro Bekasi Kota Kombes Indarto mengatakan, terdapat adanya luka akibat benda tumpul pada Diperum dan Maya.
Berbeda dengan kedua anaknya yang tidak mengalami luka.
Baca Juga : Keluarga Cemara Bikin Ringgo Agus Rahman Nangis, Ini Konsep Besar dari Sutradara
Diketahui mobil X-Trail warna silver dengan nomor polisi B 1075 UOG yang terparkir di tempat tinggal korban hilang setelah pembunuhan terjadi.
Beruntung, setelah melakukan pencarian, polisi menemukan mobil tersebut terparkir di garasi sebuah indekos di daerah Cikarang.
Sampai saat ini, pemeriksaan pada mobil tersebut masih dilakukan oleh polisi.(*)
Atlet New Balance Triyaningsih Berhasil Taklukan Kompetisi TCS New York City Marathon 2024
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Yashinta Mulya Sari |
Editor | : | Winggi |
KOMENTAR