NOVA.id— Gangguan ginjal sangat berbahaya karena berkaitan erat dengan kinerja organ-organ vitalnya.
Gangguan ginjal ini ditemukan pada anak-anak yang terbagi menjadi dua yaitu bawaan sejak lahir dan didapat setelah lahir.
Berikut ini pemaparan mengenai gejala gangguan ginjal pada anak yang dijelaskan oleh dr. Eka Laksmi Hidayati, Sp.A(K) selaku Dokter Spesialis Anak.
Baca Juga : Unggah Foto dengan Irwan, Caption Daniel Mananta Bikin Gagal Fokus!
Gejalanya sangat bervariasi, yang terlihat dan berhubungan langsung dengan saluran kemih adalah Edema (bengkak).
Kenapa terjadi bengkak? Karena, urine atau air seni tidak dikeluarkan dengan baik.
"Artinya, ada retensi dalam tubuh atau cairan sehingga tubuh mengalami pembengkakan dan pembengkakan itu umumnya simetris," tuturnya.
Kalau melihat pembengkakan yang tidak simetris, mungkin anak-anak mengalami luka tetapi kalau simetris seluruh tubuh seperti muka bengkak, mata bengkak, kaki bengkak, dan lututnya membesar.
Baca Juga : Podomoro Park Bandung, Kenyamanan Hunian dalam Kemewahan Resort