Ini 5 Alasan Generasi Milenial Jadikan Liburan Sebagai Gaya Hidup

By Dionysia Mayang Rintani, Rabu, 19 Desember 2018 | 07:00 WIB
Ini Alasan Generasi Milenial Jadikan Liburan Sebagai Gaya Hidup (istock)

NOVA.id – Liburan baik di dalam negeri maupun luar negeri, bagi generai milenial, sudah menjadi gaya hidup.

Hal ini diperkuat dengan laporan dari United Nations World Tourism Organization (UNWTO) yang menunjukkan bahwa terjadi peningkatan perjalanan per tahunnya.

Data tersebut menunjukkan bahwa liburan generasi milenial dan generasi Z akan bertambah hingga 300 juta perjalanan per tahun, mulai 2020.

Baca Juga : Jangan Salah! Ini Dia Cara Menggoreng Makanan yang Tepat Agar Tetap Sehat

Sebenarnya, apa yang membuat generasi milenial sangat tertarik melakukan perjalanan liburan?

Berikut 5 fakta di baliknya.

Melakukan Hal di Luar Ekspektasi

Generasi millenial adalah generasi yang selalu ingin menjadikan setiap perjalanan mereka sebagai perjalanan yang berarti.

Mereka tidak takut untuk melakukan hal-hal di luar ekspektasi seperti mendaki gunung, berlayar, island hopping atau berpindah ke beberapa pulau dalam waktu singkat, tur makanan lokal, hingga menjelajahi alam liar.

Tidak dipungkiri generasi millenial merupakan generasi yang mempopulerkan beberapa tempat-tempat indah tersembunyi.

Baca Juga : Cerai dengan Dian Rositaningrum, Ini yang Paling Opick Kangen dari Mantan Istri