Ini 7 Buah Tropis yang Punya Segudang Manfaat untuk Kesehatan Tubuh

By Winggi, Rabu, 2 Januari 2019 | 00:00 WIB
Manfaat buah tropis (Istock)

3. NanasPernahkah kita mendengar saran untuk meminum secangkir ektrak nanas saat sakit tenggorokan?Nah, ternyata ada beberapa kebenaran akan hal ini. Dalam penelitian skala kecil di India, jus nanas terbukti bermanfaat dalam melarutkan lendir saat digunakan melawan sel TBC. Nanas juga mengandung enzim yang disebut bromelain yang memiliki sifat anti-inflamasi. Nanas juga merupakan sumber vitamin C untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan mempercepat pemulihan flu.

Baca Juga : 2019, BMKG Rilis Wilayah di Indonesia yang Akan Terkena Dampak Angin Kencang4. Buah nagaJika ingin mencoba mengurangi kadar kolesterol, kita bisa mempertimbangkan untuk memasukkan buah naga ke daftar menu makan harian. Buah yang menyegarkan ini dikatakan bisa membantu pencernaan, meningkatkan kekebalan tubuh, dan mengurangi kadar kolesterol. Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan jurnal Pharmacognosy Research, ekstrak buah naga diumpankan ke tikus yang mengalami diabetes selama periode lima minggu.Pada akhir percobaan, tikus tersebut memiliki kadar gula darah yang lebih stabil dan menunjukan risiko lebih rendah terkena penyakit jantung dan juga tekanan darah tinggi.

Baca Juga : Tabloid Nova Terbaru: Sudah Kerja Keras ? Yuk, Minta Naik Gaji