Tetapi hal ini kemudian ditentang oleh ketua Yayasan, karena baginya adalah hak bagi anak-anak untuk memperoleh pendidikan, dan juga perkembangan sosial mereka.
Dia mengatakan bahwa anak-anak juga perlu berinteraksi dan sosialisasi dengan anak di luar panti dan anak sebaya mereka, salah satu tempatnaya di sekolah, bukan homeschooling.
"Sekali lagi ini tanggung jawab pemerintah karena hak anak, hak pendidikan menjadi tanggung jawab pemerintah.
Baca Juga : Video Detik-Detik Ledakan di Parkir Timur Senayan saat Debat Capres 2019 Terekam CCTV, Begini Kejadiannya
Kami ingin mereka tetap sekolah formal bukan nonformal, bukan homeschooling, bukan solusi.
Karena kebutuhan anak ini bukan masalah membaca, berhitung. Kebutuhan anak ini mereka bisa bersosialisasi, bermain dengan anak di luar panti, anak sebaya mereka," ujar Yunus. (*)