Putrinya Jadi Salah Satu Korban Kecelakaan Ethiopian Airlines ET302, Sang Ayah Curahkan Isi Hatinya yang Pilu: Setiap Orang Bangga Padanya

By Jeanett Verica, Selasa, 12 Maret 2019 | 19:30 WIB
Joanna Toole, salah satu korban kecelakaan pesawat Ethiopian Airlines ET302, Minggu (10/03). (metro.co.uk)

“Dirinya memiliki sentuhan hangat, kamu tak akan menemukan seseorang yang mengatakan hal-hal buruk tentangnya,” sebut sang ayah.

“Setiap orang sangat bangga padanya, dan pekerjaan yang dia lakukan. Kami masih terkejut (atas kejadian ini.

Dia sangat hangat dan baik kepada orang-orang, sama seperti ketika dia sedang bersama hewan-hewan,” cerita sang ayah, sedih.

Baca Juga : Lama Bungkam, Desy Ratnasari Blak-blakan Soal Hubungannya dengan Irwan Mussry

Joanna sendiri memang merupakan seorang aktivis perlindungan hewan sepanjang hidupnya.

Bahkan sejak dirinya berusia 8 tahun, Joanna telah aktif dalam berbagai gerakan perlindungan hewan.

Salah satu proyek terakhirnya—menghentikan hewan-hewan laut dari tangkapan jaring—telah diterima sebagai salah satu program resmi UN, sesuatu yang akan menjadi warisannya kelak.

Baca Juga : Oats Sebagai Solusi Praktis Untukmu yang Sering Skip Sarapan!