Awas, Celana Olahraga Bisa Ganggu Kesehatan Miss V!

By Tentry Yudvi Dian Utami, Selasa, 11 Juni 2019 | 22:07 WIB
Awas, Celana Olahraga Bisa Mengganggu Kesehatan Miss V lho! (nd3000)

NOVA.id - Olahraga memang menyehatkan untuk kita tapi rupanya tidak untuk Miss V.

Sebab, pakaian olahraga seperti celana yoga atau jogging bisa membuat kesehatan Miss V jadi terganggu.

Menurut Mary Jane Minkin, M.D. sebagai obgyn di Yale School of Medicine, celana olahraga membuat Miss V jadi mudah berkeringat.

Baca Juga: Ahmad Dhani Divonis 1 Tahun Penjara, Ini Kisah Republik Cinta Management dan 5 Grup Musik Naungannya yang Hits di Tahun 2000-an

Tak hanya itu, keringat tersebut juga membuat Miss V menjadi lembap dan membuat kelenjar keringat membesar.

Mary Jane menyalahkan bahan yang ketat dan penumpukan bakteri dalam keringat bertindak seperti kolam infeksi di vagina, karena Miss V sendiri sudah memiliki pH yang seimbang.

Dia juga menambahkan bahwa jika bakteri masuk ke dinding vagina, itu dapat mengganggu mikroba yang biasanya hidup di sana yang menyebabkan infeksi jamur, rasa tak nyaman, dan bau yang kuat.

Baca Juga: Ifan Seventeen dan Citra Monica Sudah Lakukan Visum Pasca Dilaporkan

Mary Jane menyarankan kita untuk segera membersihkan tubuh dan melepas pakaian olahraga setelah berkeringat.

Jangan lupa untuk selalu memastikan Miss V selalu bersih dan tak lembap, ya! (*)