Orang Tua Tak Bisa Diam Saja, Pendidikan Kesehatan Seksual Wajib Diajarkan ke Anak lo!

By Tentry Yudvi Dian Utami, Senin, 22 Juli 2019 | 20:00 WIB
Orang Tua Tak Bisa Diam Saja, Pendidikan Kesehatan Seksual Wajib Diajarkan ke Anak lo! (pepifoto)

NOVA.id - Pendidikan kesehatan seksual secara dini di Indonesia masih belum banyak dilakukan oleh sebagian dari masyarakat, terutama orang tua.

Padahal, pendidikan kesehatan seksual itu bisa mengantisipasi beberapa dampak buruk dari seks bebas, penyakit menular, hingga pelecehan seksual.

Dan, kurangnya pendidikan kesehatan seksual ini harus mulai diajarkan oleh orang tua di rumah kepada anak sedini mungkin untuk mengantisipasi hal-hal tersebut.

Baca Juga: Mertuanya Meninggal Dunia, Mantan Istri Pasha Ungu Ungkap Pesan Pilu untuk Sang Suami

Sebab, jika kita sebagai orang tua tidak mengajarkan tentang kesehatan seksual, anak pun jadi enggan untuk terbuka tentang masalah reproduksi mereka.

Menurut Reckitt Benckiser (RB), sebuah perusahaan terkemuka untuk merek produk perlengkapan rumah tangga, perawatan kesehatan & pribadi, hari ini mengumumkan inisiatif survei pertamanya tentang pendidikan kesehatan seksual melalui merek alat kontrasepsi, Durex.

Survei tersebut pun mencakup lima kota besar di Indonesia, yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, Medan, dan Yogyakarta.

Baca Juga: Ayahanda Meninggal Dunia, Suami Okie Agustina Ungkap Jeritan Hatinya