Begini Cara Atur Urutan Prioritas Kelola Keuangan Menurut Ahlinya

By Nova.id, Senin, 5 Agustus 2019 | 15:05 WIB
Begini Cara Atur Urutan Prioritas Kelola Keuangan Menurut Ahlinya (istock)

NOVA.id – Pendidikan merupakan salah satu kebutuhan pokok saat ini. 

Baik melalui jalur formal, informal, maupun nonformal, pendidikan  menjadi sarana untuk meningkatkan kualitas seseorang, termasuk diri kita sendiri, pasangan, atau anak.

Namun, tidak bisa dihindari, pendidikan juga identik dengan pengeluaran. 

Biaya pendidikan selalu menunjukkan peningkatan dari waktu ke waktu.

Baca Juga: Annisa Pohan Jual Barang Preloved untuk Donasi Bersama Tinkerlust, Seperti Apa?

Bahkan, pendidikan adalah salah satu bidang dengan inflasi tertinggi, mencapai 10 sampai dengan 15% setiap tahunnya. 

Oleh karenanya, mengalokasikan pos keuangan khusus dengan tujuan menyiapkan dana pendidikan menjadi penting. 

Erlina Juwita, M.M., CFP., QWP, perencana keuangan dari OneShildt Financial menyebutkan  bahwa prioritas setiap keluarga dalam mengelola keuangan berbeda-beda, tergantung pada value yang dianut masing-masing.

Baca Juga: Jarang Terekspos, Intip 5 Pesona Putra Sulung Gunawan yang Warisi Ketampanan Sang Ayah