Malaysia Jadi Destinasi Perjalanan Kesehatan Terfavorit di Dunia, Ini Alasannya

By Aghnia Hilya Nizarisda, Jumat, 1 November 2019 | 21:30 WIB
Malaysia Jadi Destinasi Perjalanan Kesehatan Terfavorit di Dunia, Inilah Alasannya! (DOK. MHTC)

NOVA.id - Malaysia dikenal luas dengan julukan Healthcare Travel karena menjadi destinasi perjalanan kesehatan kelas dunia yang sukses dalam waktu singkat dan diakui beberapa rekan industri dan pakar kesehatan di dunia.

"Kami melihat popularitas Malaysia sebagai pilihan destinasi wisata perawatan kesehatan telah meningkat akhir-akhir ini, dan saya percaya bahwa hal ini merupakan buah dari kepercayaan yang diberikan wisatawan kesehatan pada kami," ujar Sherene Azli, CEO Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC).

Bahkan, tahun 2018 Malaysia berhasil menduduki peringkat pertama untuk Medical Tourism Destination berdasarkan MTJ research, LaingBuisson Medical Tourism and Travel Global Market Report.

Baca Juga: Definisi Orang Kaya Menurut Ahli Perencanaan Keuangan Meta Lakhsmi

"Kami ingin mengundang semua wisatawan kesehatan untuk menikmati pengalaman perjalanan end-to-end bebas hambatan kami yang berkualitas tinggi dan terjangkau," ujar Sherene Azli tersenyum.

Malaysia selalu berusaha menjanjikan kepada para wisatawan kesehatan paket lengkap kesehatan yang berkualitas dunia, mudah diakses, dan affordable.

Pengalaman end-to-end bebas hambatan pagi para wisatawan kesehatan yang dimulai sejak kedatangan hingga kepulangan ke negara asal inilah yang berbeda bagi para pesaing regionalnya.

Baca Juga: Wajib Punya! Ini Alasan Utama Pentingnya Punya Asuransi untuk Diri Sendiri dan Keluarga