CorporateEDU, Solusi Online Training Bagi Perusahaan di Era Digital

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 26 November 2019 | 11:50 WIB
CorporateEDU, Solusi Online Training Bagi Perusahaan di Era Digital (CorporateEDU)

 

NOVA.id – CorporateEDU, platform baru untuk pelatihan karyawan perusahaan, resmi diluncurkan oleh HarukaEDU.

HarukaEDU menggandeng Samator Group sebagai perusahaan pertama yang menggunakan layanan tersebut di acara peluncurannya, Selasa (26/11) di Jakarta.

CorporateEDU sendiri dibuat secara khusus untuk memenuhi kebutuhan perusahaan dan institusi, sekaligus melengkapi portal lifelong learning yang dimiliki sebelumnya, yaitu www.pintaria.com.

Baca Juga: Bersimpuh di Pusara Ayahnya, Nindy Ayunda Ungkap Jeritan Hatinya dan Singgung Cinta Pertama

Portal tersebut fokus pada pengembangan pendidikan bagi individu.

Samator Group, jaringan perusahaan gas terbesar di Indonesia yang telah sukses menggunakan platform CorporateEDU ini untuk banyak perusahaannya, termasuk Aneka Gas Tbk, perusahaan perdagangan terbesar milik mereka.

Tujuan CorporateEDU adalah untuk membantu perusahaan dan institusi untuk meningkatkan kemampuan dan keahlian karyawan melalui pelatihan berbasis teknologi.

Baca Juga: Syahrini Minta Doa Saat Ditanya Kabar Rumah Tangganya, Mbak You Justru Singgung Pisah Ranjang dalam Pernikahan Reino Barack