CorporateEDU, Solusi Online Training Bagi Perusahaan di Era Digital

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 26 November 2019 | 11:50 WIB
CorporateEDU, Solusi Online Training Bagi Perusahaan di Era Digital (CorporateEDU)

Salah satu tantangan terbesar yang dihadapi sekian banyak perusahaan dan insitutisi di Indonesia adalah bagaimana meningkatkan keahlian dan kemampuan para pekerjanya dalam menghadapi era digital.

Novistiar Rustandi (Co-Founder & CEO HarukaEDU), Andy Silalahi (Chief Commercial Officer HarukaEDU), Imelda M Harsono (Director of Risk, Technology, and Compliance PT Samator) ()

“Kami bangga memperkenalkan CorporateEDU sebagai solusi high-tech yang efektif dan efisien untuk menjawab tantangan ini. Berbagai insititusi bisa menggunakan platform ini untuk mengembangkan dan melatih sumber daya manusianya,” jelas Novistiar Rustandi, CEO HarukaEDU.

Director of Risk, Technology and Compliance Samator Group, Imelda Harsono yakin platform ini adalah solusi yang tepat bagi perusahaannya.

Baca Juga: Melahirkan di Inggris, Kimberly Ryder Akhirnya Tunjukkan Wajah Menggemaskan Bayinya

“Sebelum menggunakan platform ini, perusahaan kami telah banyak mengadakan pelatihan bagi karyawan dengan anggaran yang tinggi, namun tidak efisien.”

Sebelumnya, karyawan perlu berangkat ke lokasi pelatihan yang jauh di waktu-waktu yang sebenarnya tidak memungkinkan bagi mereka.

“Namun, dengan platform ini karyawan cukup login ke platform, menjalankannya di waktu yang nyaman bagi mereka, bahkan ada sesi live yang bisa mereka ikuti dari jauh,” kata Imelda.

Baca Juga: Cara Mudah Menghilangkan Noda Darah pada Pakaian, Ternyata Hanya dengan Menggunakan Bahan Rumahan Ini