"Gaji Dirut Garuda harusnya cukup kok buat beli Harley," demikian bunyi keterangan yang tertulis di salah satu karangan bunga.
"Garuda Indonesia tidak butuh direktur kaleng-kaleng," tulis Ikatan Awak Kabin Garuda Indonesia dalam karangan bunga.
Pegawai Darat Garuda Indonesia pun juga mengirimkan karangan bunga dengan kata-kata yang menarik atensi masyarakat.
"Terimakasih Pak Erick Thohir telah menyelamatkan Garuda. Tolong bersihkan sampai keakar-akarnya."
Melansir Kompas.com, ikhwal terungkapnya kasus tersebut berkat petugas Bea Cukai yang menemukan penyelundupan tersebut di hanggar PT Garuda Maintenance Facility (GMF) pada 17 November 2019 lalu.
Petugas bahkan juga menemukan barang ilegal lain dari sang dirut di lambung pesawat milik PT Garuda Indonesia (Persero) Airbus A330-900.