NOVA.id - Ani Yudhoyono tak pernah hilang dari ingatan. Kenangannya semasa hidup masih begitu membekas di hati orang-orang tercintanya.
Salah satunya adalah jajanan masa kecil Ani Yudhoyono yang menjadi favoritnya selama hidup.
Seperti yang diketahui, istri Presiden ke-6 RI, Susilo Bambang Yudhoyono ini tutup usia pada, Sabtu (01/06) kemarin setelah berjuang melawan kanker darah. Kehidupan ibu dua anak ini pun sontak mencuri perhatian masyarakat.
Baca Juga: Nyaman dan Aman Naik Motor, Jangan Lupa Pastikan 3 Hal IniTahukah Sahabat NOVA, ternyata Ani Yudhoyono juga suka beli jajanan pasar lo. Hal ini diungkapkannya pada unggahan foto di Instagramnya. Kala itu, Ani bersama empat saudara perempuan dan ibunya pergi mengunjungi sebuah pusat perbelanjaan.
Baca Juga: Camilan Nikmat Rendah Lemak Buat Kamu Si Emotional Eater
Pada keterangan foto tersebut Ibu Ani bercerita jika dirinya merasa senang bisa berbelanja bersama ibu dan saudaranya. Bahkan ia menuliskan tak lupa membeli kue kesukaannya waktu kecil yakni kue ape dan pancong.
Baca Juga: Suara Ibas Bergetar saat Serahkan Jenazah Ibunda, Ini Posisi Makam Ani Yudhoyono di TMP KalibataTak perlu mahal, karena bahan-bahan untuk membuatnya cukup sederhana. Berikut resep membuat kue ape sederhana kesukaan mantan ibu negara ini yang dikutip dari sajiansedap.grid.id.
Baca Juga: Awas, Cicipi Adonan Kue Lebaran Bisa Picu Keracunan! Kok Bisa?
Bahan
250 gram tepung beras150 gram tepung terigu protein sedang1 sendok teh baking powder1/2 sendok teh garam200 gram gula pasir600 ml air25 ml air daun suji dari 30 lembar daun suji dan 2 lembar daun pandan
Baca Juga: Santuni 2.500 Anak Yatim Bersama Reino Barack, Syahrini: Tidak Pernah Bermimpi akan Duduk Bersama SuamiCara Membuat1. Campur tepung beras, tepung terigu, garam, dan gula. Aduk rata.Tambahkan setengah bagian air sedikit-sedikit sambil dikeplok-keplok 15 menit.2. Masukkan sisa air dan air daun suji sedikit-sedikit sambil dikocok perlahan sampai menyatu. Diamkan 1 jam sampai adonan mengembang dua kali lipat. Tambahkan baking powder. Aduk rata.3. Panaskan wajan kue ape di atas api besar sambil dioleskan sedikit minyak. Tuang adonan. Tekan bagian tengahnya hingga sisinya berkulit. Tutup. Kecilkan api dan biarkan matang.
Baca Juga: Bersimpuh di Sisi Jenazah Ani Yudhoyono, Annisa Pohan Ungkap Jeritan HatinyaSahabat NOVA, dengan membuat kue ape di rumah keluarga pun tak perlu jajan di luar lagi. Selamat mencoba! (*)