Rencana Penutupan Arus Masuk dan Keluar Jakarta Sedang Dipersiapkan Polisi, Benarkah Ibukota akan Lakukan Lockdown?

By Alsabrina, Minggu, 29 Maret 2020 | 18:51 WIB
(Ilustrasi) Jakarta siap di-lockdown (iStockphoto)

NOVA.id - Beredar sebuah surat telegram nomor STR/414/III/OPS.2./2020 yang memerintahkan Kapolres di wilayah hukum Polda Metro Jaya untuk membuat rekayasa penutupan arus lalu lintas dari dan menuju Jakarta selama masa karantina wilayah atau lockdown.

Dalam surat telegram itu juga dituliskan pengamanan terkait penutupan akses masuk ke wilayah Jakarta akan dilakukan oleh Polri bersama TNI.

Baca Juga: Ramalannya Sering Terbukti Jitu, Mbak You Kembali Terawang Soal Virus Corona dari Lebaran Tahun Ini yang Berbeda Hingga Sebut Soal Kehidupan Selanjutnya

Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus mengatakan, isi surat telegram itu merupakan skema penutupan ruas jalan di Jakarta jika pemerintah mengimbau untuk lockdown.

Yusri menegaskan, saat ini Pemprov DKI belum memerintahkan untuk lockdown wilayah. Pemerintah hanya mengimbau masyarakat untuk membatasi kegiatan di luar rumah dan menerapkan physical distancing atau saling menjaga jarak.

Baca Juga: Gara-Gara Virus Corona yang Kian Mewabah, Yuni Shara Akui Tak Punya Penghasilan Lagi: Mau Nggak Mau, Nggak Ada Pilihan!