NOVA.id - Momen buka puasa pasti hal yang paling ditunggu-tunggu oleh orang-orang yang menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan.
Biasanya tak sedikit pula, orang-orang yang akan kalap ketika melihat berbagai menu makanan yang sudah tersaji di atas meja makan.
Namun sebetulnya, kita tidak dianjurkan untuk buka puasa dengan mengonsumsi makanan besar.
Lebih baik membatalkan puasa dengan kurma karena mengandung serat dan molekul karbohidrat.
Hal ini disampaikan oleh dr. Ekky M. Rahardja, MS, Sp.GK., Spesialis Gizi Klinik dari RS Royal Taruma.
“Ketika seharian berpuasa, otomatis usus tidak bekerja. Begitu berbuka puasa dan langsung diisi makan makanan berat, misalnya, nasi, maka nasi mengandung molekul yang kompleks.” ungkapnya.
Dengan begitu, enzim pada tubuh belum siap mencerna makanan dengan baik.