Andalkan Laboratorium Guna Pemeriksaan Cepat, Penanganan Covid-19 di Bali Dianggap Lebih Efektif Dibanding PSBB

By Ratih, Minggu, 10 Mei 2020 | 11:29 WIB
Andalkan Laboratorium untuk Pemeriksaan Cepat, Penanganan Covid-19 di Bali Dianggap Lebih Efektif Dibanding PSBB (Kompas.com)

NOVA.id - Indonesia masih dihadapkan dengan wabah virus corona hingga saat ini. 

Pemerintah pusat dan daerah pun punya kebijakan untuk berupaya menangani wabah Covid-19 ini.

Namun penanganan di Bali ini berbeda dan disebut-sebut lebih efektif dari PSBB yang diterapkan di banyak wilayah.

Baca Juga: Banyak Syarat yang Harus Dipenuhi agar Bisa Longgarkan PSBB, Ahli Epidemiologi: Vaksin Masih Lama

Pemerintah Provinsi Bali memiliki strategi sendiri untuk mengendalikan penyebaran corona.

Bahkan, strategi yang digunakan tersebut dianggap cukup efektif jika dibandingkan daerah lain.

Menurut Gubernur Bali Wayan Koster, ada tiga indikator yang dapat digunakan untuk menilai strategi tersebut lebih efektif dibanding daerah lain yang menerapkan PSBB.

Baca Juga: Sempat Jadi Buronan Sebelum Tertangkap, Ferdian Paleka Awalnya Berhasil Kelabui Polisi Berkat Cat Rambut dan Kantongi Surat Sakti Ini Saat Bandung Lakukan PSBB