NOVA.id - Beberapa pekan terkahir, cuaca panas sedang melanda sejumlah wilayah di Indonesia. Kondisi ini dapat membuat tenggorokan terasa lebih cepat kering serta membuat tubuh lebih cepat lelah dan lesu.
Tidak heran, jika banyak masyarakat Indonesia gemar mengonsumsi minuman dingin, karena saat cuaca panas memang paling pas untuk menikmati minuman yang menyegarkan.
Salah satu yang dapat dicoba oleh Sahabat Nova ialah es ketan hitam nangka, selain segar minuman ini kaya akan manfaat karena mengandung antioksidan yang cukup tinggi, sehingga baik untuk kesehatan tubuh.
Tidak hanya itu, Sahabat Nova juga bisa membuat es ketan hitam nangka dengan cukup mudah. Nah, apa saja sih bahan-bahan yang harus disiapkan dan langkah membuat es ketan hitam nangka? Yuk simak rinciannya berikut ini.
Baca Juga: Yuk Cobain Resep Es Doger Merah biar Buka Puasa Makin Segar
Bahan :
5 bh nangka, potong-potong
100 gr nata de coco
500 gr es serut
Bahan Ketan Hitam
100 gr beras ketan hitam, rendam 2 jam
400 ml air