Untuk harga, kita bisa menghitung melalui modal dari bahan baku ditambah 20 persen untuk keuntungan.
Kita juga bisa mengikuti jejaknya Rahmi, founder Samara Frozen, yang memulai bisnis rumahan dengan 3 karyawan pada 2014 silam dengan modal Rp60 juta untuk pembangunan dapur.
Tahun pertama pendapatannya sudah mencapai Rp10 juta per bulan, sekarang ia bisa mengantongi pendapatan berkisar Rp100 juta-Rp130 juta per bulan dengan 14 karyawan.
Baca Juga: Perempuan Bisa Sukses Atur Bisnis dan Raup Penghasilan, Asalkan Kuasai Ini
Namun, ada beberapa hal juga yang mesti diperhatikan saat akan membuka usaha frozen food.
Karena sifat makanan frozen gampang sekali “layu sebelum waktunya” banyak hal mendasar yang perlu diketahui, apalagi di tengah kondisi pandemi ini.
Pastikan pembuatannya mengikuti prosedur sesuai standar, dengan menggunakan bahan baku yang fresh, menjaga kebersihan dapur, menutup kepala dengan hair clip, menggunakan sarung tangan plastik, dan penutup mulut.
Baca Juga: Di Masa Pandemi, Ayo Belajar Digital Marketing Agar Sukses Berwirausaha