Hal ini penting untuk persiapan karier dan masa depan buah kita.
Di masa seperti sekarang, telah muncul berbagai jenis pekerjaan yang tak pernah ada sebelumnya, dan akan terus bertambah banyak.
Dengan masa depan yang serba tidak terduga, bagaimana kita mempersiapkan anak untuk hal tersebut?
Baca Juga: Masuki Era New Normal, Ini Tantangan yang akan Dihadapi Orang Tua terhadap Anak, Berikut Solusinya!
“Kita perlu memahami pentingnya memposisikan pendidikan sebagai sebuah perjalanan, bukan tujuan, dan inilah alasan mengapa Sampoerna Academy menerapkan metode STEAM serta mengasah keterampilan 5C para siswa,” ujar Dr. Mustafa Guvercin, Sampoerna Academy School Director.
Keterampilan 5C sangat penting bagi siswa untuk mempersiapkan mereka untuk berpartisipasi pada kehidupan di abad-21 yang membawa tantangan yang berbeda dari yang kita hadapi sekarang.
“Keterampilan ini perlu diterapkan melalui proses pendidikan, oleh sebab itu guru perlu berlatih keterampilan 5C untuk agar mampu mengajar dan memodelkan kepada siswanya,” jelas Itje Chodidjah, Badan Akreditasi Nasional Sekolah/Madrasah (BAN S/M).