Setelah mendapat laporan, polisi melakukan penyelidikan dan meminta keterangan dari para saksi.
Kemudian didapat petunjuk yang mengarah kepada seorang pemuda berinisial MP (26).
Kemudian pada Selasa kemarin, pada pukul 02.30 WIB, polisi menangkap tersangka di kediamannya di dekat sekolah.
MP ditangkap tanpa ada perlawanan.
Selain tersangka, polisi juga mengamankan barang bukti 5 unit komputer yang dicuri.
"Tersangka mengakui perbuatannya dengan mencuri komputer sekolah dengan mencongkel jendela laboratorium," kata Lija Dari pengakuan tersangka, aksi pencurian tersebut sudah dilakukan sejak sebulan lalu, saat sekolah libur.