NOVA.id - Masyarakat dunia masih menunggu kepastian perihal vaksin Covid-19 atau virus corona.
Seperti diketahui, hingga saat ini beberapa negara di dunia tengah berupaya untuk mengembangkan vaksin tersebut.
Dikutip dari Kompas.com, sebanyak 30 negara di seluruh dunia disebut terlibat dalam penelitian untuk menemukan vaksin Covid-19.
Baca Juga: Perusahaan Farmasi Asal Korea Ini Mulai Kembangkan Perawatan Covid-19 dengan Stem Cell di Indonesia
Berdasarkan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), penelitian tersebut melibatkan sejumlah universitas, perusahaan farmasi, lembaga penelitian, dan laboratorium pemerintah.
Lembaga dan perusahaan China diberitakan mengerjakan 20 proyek penelitian vaksin virus corona.
Salah satunya perusahaan Sinovac Biotech Ltd yang menyerahkan calon vaksin corona ke Indonesia.
Baca Juga: Vaksin Virus Corona dari Oxford Bisa Tersedia September Mendatang