Rekomendasi Akses Perlindungan Asuransi Kesehatan Terjangkau dan Aman

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 13 Oktober 2020 | 10:02 WIB
Rekomendasi Akses Perlindungan Asuransi Kesehatan Terjangkau dan Aman (Istock)

 

“Layanan GoSure memberikan akses kepada pelanggan Gojek terhadap perlindungan asuransi kesehatan yang terjangkau dari Allianz dengan user experience terbaik yang mudah dan simple. Komitmen kami untuk terus menjadikan ekosistem Gojek sebagai platform yang efektif untuk para mitra bisnis dalam mengembangkan cakupan dan skala bisnisnya,” ujar Sony Radhityo, Head of Gojek Third Party Platform.

“Melalui inovasi produk ini, kami berharap seluruh lapisan masyarakat dapat mengakses layanan keuangan termasuk produk asuransi kesehatan yang terjangkau. Pembelian asuransi juga semakin cepat dan mudah karena bisa langsung dengan GoPay di aplikasi Gojek,” imbuh Budi Gandasoebrata, Managing Director, GoPay.

Baca Juga: Selamat! Allianz Life Indonesia Raih Digital Transformation Award

“Melalui layanan GoSure yang bisa diakses dari aplikasi Gojek, kami bersama dengan Allianz sebagai mitra bisnis ingin selalu memberikan perlindungan asuransi sederhana dengan biaya premi terjangkau serta sesuai dengan kebutuhan seluruh lapisan masyarakat, juga proses klaim yang mudah.  Dengan demikian, harapan kami tingkat kesadaran masyarakat akan pentingnya asuransi dan tingkat penetrasi asuransi di Indonesia dapat terus meningkat,“ kata Cleosent Randing, CEO PasarPolis.

“Di masa menantang seperti saat ini, kesehatan harus menjadi perhatian nomor satu. Perlindungan asuransi kesehatan dapat membantu mengurangi beban ekonomi yang harus dikeluarkan, ketika terjadi risiko dan harus dirawat di rumah sakit. Dengan premi sangat terjangkau yang bisa dihitung kurang dari Rp1.000 per hari, dan proses pembelian semudah pesan makanan, nasabah akan mendapatkan manfaat santunan harian rawat inap sampai maksimal 30 hari per tahun,” tutup Bianto.

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store.(*)