Ingin Buat Roti Susu ala Jepang di Rumah? Kreasi Bow Milk Bread Ini Wajib Dicoba

By Fathia Yasmine, Jumat, 16 Oktober 2020 | 17:17 WIB
Bow milk bread yang lembut dan manis. (Muhammad Sabilurrosyad)

350 gram tepung terigu protein sedang

3 sendok makan gula pasir

7 gram ragi instan

30 gram Indomilk Kental Manis

180 mililiter (ml) air

30 gram mentega tawar

1 sendok teh garam

50 gram tepung terigu, untuk taburan

Cara membuat:

  1. Campur tepung terigu, gula pasir, dan ragi instan sampai rata.
  2. Tambahkan Indomilk Kental Manis dan air sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.
  3. Masukkan mentega tawar dan garam. Uleni sampai elastis. Diamkan 30 menit. Kempiskan adonan.
  4. Bagi adonan menjadi 12 bagian. Bulatkan. Giling tipis 1 cm. Bentuk seperti pita.
  5. Letakkan di atas loyang yang sudah dioles tipis margarin. Diamkan 40 menit.
  6. Taburi bagian atasnya dengan ayakan tepung terigu.
  7. Panggang didalam oven suhu 160 derajat celcius selama 20 menit sampai

Untuk membuat roti jadi lebih mengembang, Sahabat Nova perlu memerhatikan penggunaan ragi. Pastikan ragi masih “hidup” dengan mengecek tanggal kedaluarsa dan mengikuti resep yang diberikan.

 Baca Juga: Jawab Kebutuhan Ibu Rumah Tangga, Kara dan Tetra Pak Gelar Virtual Talkshow

Agar rasa roti lebih sempurna, Sahabat Nova juga jangan lupa untuk menggunakan Indomilk Kental Manis. Sebab, kandungan kental manis ini dapat memberi rasa gurih pada roti.

Indomilk Kental Manis juga memiliki dua varian yaitu plain dan cokelat yang cocok digunakan untuk melengkapi segala macam makanan.