NOVA.id – Terkadang, masih ada ibu yang menganggap anak banyak makan adalah hal yang baik. Namun, perlu diperhatikan pertambahan berat badannya.
Salah-salah, si kecil justru menderita obesitas dan kelebihan berat badan pada anak tentu tak baik bagi kesehatannya kelak.
Baca Juga: Tiga Tips Jitu untuk Mama Sibuk: Pekerjaan Beres, Anak Senang!
Praktisi perawat kesehatan anak, Jennifer Brubaker mengatakan, kegemukan pada anak bisa berisiko alami gangguan medis kronis yang rentan dialami pula oleh orang dewasa obesitas.
Mulai dari diabetes tipe 2, tekanan darah tinggi, penyakit jantung, hingga stroke. Tak mau kan anak kita alami penyakit tersebut?
Cegah obesitas dengan 3 langkah mudah ini seperti yang dilansir dari Cleveland Clinic. Yuk, saatnya kita jadi orangtua yang mengajarkan anak hidup sehat.
Baca Juga: Waspada! Polusi Udara Ternyata Bisa Sebabkan Obesitas, Ini Penjelasannya
1. Menjadi contoh yang baik
Jangan hanya menyuruh sang anak untuk hidup sehat.
Kita bisa secara tidak langsung mengajarkan hidup sehat dengan melibatkan seluruh anggota keluarga untuk makan sehat dan rajin berolahraga.
Kita dapat memulai dengan mengajak anak bermain sepak bola atau bersepeda bersama saat akhir pekan.
Baca Juga: Pastikan Anak Makan Buah Tiap Hari untuk Cegah 3 Hal Buruk Ini Terjadi
2. Ciptakan lingkungan sehat di rumah
Hal ini mungkin terkesan sederhana, namun ampuh untuk ajarkan si buah hati hidup sehat.
Sahabat NOVA bisa memulainya dengan menyiapkan camilan yang sehat.
Selain itu,ajak anak kita untuk membiasakan untuk melakukan aktivitas fisik di lingkungan rumah.
Baca Juga: 4 Kesalahan Pola Didik Anak oleh Orangtua yang Harus Segera Diperbaiki
3. Lakukan pemeriksaan tahunan
Sebagai orangtua kita wajib peduli dengan apapun yang tejadi pada anak kita.
Salahnya satunya soal kondisi tubuh.
Pada anak yang kegemukan, setidaknya lakukan pemeriksaan kesehatan setahun sekali, termasuk untuk mengontrol program penurunan berat badan yang dijalankan.
Yuk Sahabat NOVA, kita lebih peduli kembali pada perubahan yang terjadi pada anak kita.
Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.
Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)