2 Kunci agar Imun Tubuh Kita Baik Selain dari Asupan Nutrisi

By Dionysia Mayang Rintani, Selasa, 24 November 2020 | 21:30 WIB
Olahraga di Dalam Kamar (istock)

Bahkan, di tengah pandemi ini mereka bukan hanya secara formal memberikan tindakan medis, tetapi juga menyebarkan semangat positif kepada para pasien.

“Pastinya untuk kesembuhan pasien, kami tidak hanya menyarankan mereka untuk tetap baring saja di tempat tidur. Kalau pasiennya masih dalam kategori kasus covid-19 ringan dan bisa untuk bergerak, kami akan menyarankan mereka untuk berolahraga ringan dan berjemur di dalam kamar,” jelas dr. Desty Wijayanti, Kepala Instalasi Rawat Inap RSUD Pasar Minggu.

Kedua hal ini tentunya sedikit banyak membantu mereka agar lebih fit dan tidak bosan saat dirawat di rumah sakit, menurutnya.

Baca Juga: Pandemi Covid-19 Belum Berakhir, Yuk Terapkan 3 Tips Mudah Ini agar Tingkatkan Imunitas Tubuh

Dokter Desty menyebutkan bahwa petugas disana juga tidak segan memberikan referensi video olahraga ringan melalui youtube, sebagai salah satu bentuk perhatian personal kepada para pasien covid-19.

Puteri Aisyaffa, Nutrition Expert YOUVIT Gummy Multivitamin, menyebutkan bahwa tindakan personal dari para petugas kesehatan sebenarnya mempengaruhi kebahagiaan para pasien yang diharapkan dapat menstimulasi sistem imun yang lebih baik.

“Berdasarkan penelitian yang ada pada jurnal NCBI (National Center for Biotechnology Information), kondisi mood atau psikologi seseorang dapat berpengaruh pada sistem imunnya,” jelasnya.

Baca Juga: Awas! Konsumsi Multivitamin Setiap Hari Justru Bisa Berbahaya