Resep Telur Masak Kemangi Jadi Menu Makan Malam, Ini Cara Membuatnya

By Alsabrina, Jumat, 8 Januari 2021 | 16:01 WIB
Telur Masak Kemangi (dok. sajiansedap.grid.id)

NOVA.id – Sahabat NOVA sedang bingung untuk santap malam? Bisa dicoba resep yang satu ini.

Berbahan dasar telur, resep telur masak kemangi bisa menjadi menu makan malam bersama keluarga.

Walau hampir setiap hari kita menyantap hidangan telur, tapi dijamin sajian ini tak akan membuat kita bosan.

Baca Juga: 4 Tips Membuat Telur Rebus agar Matang Sempurna Tanpa Cacat

Aroma wangi dari kemangi serta legitnya bumbu yang berpadu membuat telur masak kemangi ini bisa menjadi santapan favorit keluarga.

Cara membuatnya pun gampang.

Yuk, simak resep telur masak kemangi berikut ini.

Baca Juga: Modifikasi Menu, Ini Resep Telur Ceplok Daun Jeruk yang Bisa Pincut Hati Keluarga

Bahan:

10 buah telur, direbus, dikupas, digoreng berkulit

1 lembar daun salam 

1/8 sendok teh jinten bubuk 

1/8 sendok teh adas manis bubuk 

1 cm kayumanis 

Baca Juga: Ternyata Telur Sangat Baik Dikonsumsi Sebagai Menu Sarapan, Miliki Segudang Manfaat!

1/4 sendok teh pala bubuk 

25 gram daun kemangi, 

300 ml santan dari 1/4 butir kelapa

1/2 sendok teh garam 

1/2 sendok teh gula pasir 

2 sendok makan minyak untuk menumis

Baca Juga: 4 Trik Bikin Telur Gulung agar Seenak yang Dijual Abang-Abang

Bumbu Halus:

3 butir kemiri, disangrai

1 cm kunyit, dibakar

6 butir bawang merah 

2 buah cabai merah besar 

Baca Juga: Bisa Jadi Menu Praktis untuk Keluarga, Yuk Coba Bikin Telur Ceplok Tumis Jamur

4 buah cabai merah keriting 

1 cm jahe 

2 cm lengkuas 

1/2 sendok teh ketumbar 

Baca Juga : Resep Martabak Telur Makaroni Bolognaise yang Bisa Jadi Teman Ngeteh

 

 

Cara Membuat Telur Masak Kemangi:

1. Tumis bumbu halus, daun salam, jinten, adas, kayumanis, dan pala bubuk sampai harum. Tambahkan daun kemangi. Aduk sampai setengah layu

2. Masukkan telur. Aduk rata. Tuang santan. Masak sambil diaduk hingga mendidih.

3. Tambahkan garam dan gula. Aduk rata. Masak di atas api sedang sampai meresap dan kuah kental.

Baca Juga: Wow Hanya dengan Kulit Telur Bisa Mempertajam Pisau Blender, Begini Caranya

Cukup dalam 45 menit saja, maka tersaji 10 porsi telur masak kemangi ini.

Selamat mencoba!

Dapatkan pembahasan yang lebih lengkap dan mendalam di Tabloid NOVA.

Yuk, langsung langganan bebas repot di Grid Store. (*)