Gampang Dicari, 3 Bahan Rumahan yang Bisa Dijadikan Obat Asma Alami

By Alsabrina, Rabu, 3 Maret 2021 | 11:01 WIB
3 Bahan Rumahan Ini Dipercaya Ampuh Obati Asma, Apa Saja ya? (CHUYN)

1. Kunyit

Digunakan sebagai ramuan alami untuk mengi dan sesak napas di Cina selama beberapa tahun, kunyit membantu meringankan gejala asma.

Kunyit juga memiliki sifat antibakteri, stimulan, astringen, dan antiseptik.

Curcumin, senyawa yang terkandung dalam kunyit memiliki sifat anti-inflamasi yang membantu menjaga radang saluran pernapasan tetap terkendali.

Caranya, masukkan satu sendok teh kunyit ke dalam makanan atau tambahkan ke segelas air dan minum dua kali sehari.

Baca Juga: 4 Manfaat Penting Kunyit Untuk Kesehatan Tubuh, Bisa Kurangi Risiko Penyakit Jantung

2. Bawang putih

Bawang putih disebut menjadi obat yang sangat baik untuk asma.

Ramuan ini mengandung senyawa aktif yang dapat membantu menyembuhkan dan menghilangkan gejala asma.

Berbagai penelitian telah dilakukan untuk memahami efek bawang putih pada serangan asma dan telah menegaskan bahwa bawang putih adalah salah satu obat yang paling bermanfaat.

Caranya, hancurkan tiga siung bawang putih, tambahkan dua gelas air dan biarkan mendidih.

Setelah air berkurang, diamkan selama 5 menit dan konsumsi.

Baca Juga: Tips Atasi Kesulitan Tidur Hanya dengan Bawang Putih, Begini Caranya