Bisa Meninggal Karena Vaksinasi Covid-19? Ini Klarifikasi Komnas KIPI

By Maria Ermilinda Hayon, Jumat, 21 Mei 2021 | 23:22 WIB
Ilustrasi vaksin Covid-19 (Dok. Shutterstock)

Menanggapi kasus ini, Prof Hindra Irawan Satari, Ketua Komisi Nasional Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (Komnas KIPI) menegaskan bahwa sampai saat ini tidak ada yang meninggal karena vaksinasi Covid-19.

Hal ini ditegaskan kembali mengingat banyaknya berita yang simpang siur mengaitkan beberapa kasus kematian akibat Vaksin Covid-19.

Menurut Komnas KIPI, ada 27 kasus kematian diduga akibat vaksinasi dengan Sinovac.

Baca Juga: Sederet Disinformasi Tentang Vaksin Covid-19 yang Sebaiknya Tidak Dihiraukan Masyarakat

Namun setelah diinvestigasi, kematian tersebut tidak terkait dengan vasinasi.

Dari kasus tersebut, KIPI mengungkap bahwa ada 10 kasus akibat terinfeksi Covid-19, lalu 14 orang karena penyakit jantung dan pembuluh darah, 1 orang karena gangguan fungsi ginjal secara mendadak, serta 2 orang karena diabetes mellitus dan hipertensi tidak terkontrol

Sementara itu, tiga orang meninggal dunia yang diduga akibat vaksinasi dengan AztraZeneca juga sama.

Baca Juga: Cover Tabloid NOVA Terbaru: Cerita 4 Selebriti tentang Vaksin Covid-19 dan Harapan untuk Masa Depan